Selasa, 14 November 2023

Pemberangkatan Jamaah Umroh As-Saidy Berjalan dengan Lancar

 

PPRU 1 News | Pemberangkatan jamaah umroh As-Saidy pimpinan Dr. KH. Abdurrahman Said berjalan dengan lancar.

Foto: Jamaah umroh As-Saidy sebelum berangkat ke tanah suci

Pemberangkatan ini dijadwalkan akan berangkat pada Rabu (15/11) pukul 02.00 WIB dari PP. Raudlatul Ulum 1 Ganjaran.

Diketahui bahwa sebelum pemberangkatan, jamaah beserta keluarga sudah mulai berdatangan dan memadati area pesantren sejak pukul 23.55 WIB.

Ada 12 jamaah yang tercatat didata panitia pemberangkatan jamaah umroh As-Saidy 2023. 12 jamaah tersebut terdiri dari jamaah asal Kec. Gondanglegi, Sumbermanjing Wetan, Kalipare dan lain-lain.

Sebelum pemberangkatan, Gus Dur, sapaan akrab dari Dr. KH. Abdurrahman Said itu memberikan arahan-arahan terkait pelaksanaan ibadah umroh, memimpin pelaksanaan salat dan pemanjatan doa di musala Pondok Pesanttren Raudlatul Ulum 1 Putra.

Setelah kurang lebih 3 jam di musala, jamaah umroh yang semula direncanakan berangkat pada pukul 02.00 dini hari, harus berangkat pada sekitar pukul 03.00 dini hari dengan kumandangan adzan yang dilakukan oleh Fahmi As-Syairozi, santri asal Kalimantan Barat yang juga menjadi vokalis Majlis Selawat As-Syafaah dan Al-Burdah

*Oleh: Muhammad Farhan (Tim Media PP. Raudlatul Ulum 1)

Previous Post
Next Post

Pondok Pesantren Raudlatul Ulum 1 adalah pesantren salaf yang didirikan oleh KH. Yahya Syabrowi, Menggenggam Ajaran Salaf, Menatap Masa Depan

0 comments: