Tiga Misteri Besar Kitab Suci Santri :
Al-Fiyah
Oleh: Nur Kholis
Sebagai seroang santri yang pernah menuntut ilmu di pesantren selama kurang lebih enam tahun lamanya. Saya sangat tidak asing dengan kitab yang berjumlah seribu lebih dua bait itu. Al-Fiyah namanya.
Kitab ini dikarang oleh seorang tokoh bernama Muhammad Ibnu Malik dari Andlusia, Sepanyol sana. Kitab ini berisi tentang aturan-aturan gramatikal Bahasa Arab yang bisa menjadi modal bagi para pembaca untuk bukan hanya membaca kitab kuning khas pesantren itu, bukan. Kitab ini lebih menjadi sebuah pengantar bagi seseorang yang ingin mengarang sebuah buku berbahasa Arab.
Tidak tercatat secara resmi oleh sejarah siapa yang pertama kali mengenalkan kitab ini ke bumi Nusantara. Namun konon katanya, yang pertam kali membawanya ke bumi Nusantara adalah Syaikhona Kholil. Syaikhona Kholil, terkenal sebagai seorang kiai kharismatik yang menjadi guru dari dua tokoh nasinonal pendiri ormas islam terbesar di Indonesia. KH. Hasyim Asy’ari sekaligus KH. Ahmad Dahlan.
Kalau salah, tolong dikoreksi yang paragraf saya di atas ini. Kalau benar, ya sudah, tidak usah diapa-apakan. Jangan diplintir.
Nah, kitab inilah yang konon katanya memiliki banyak sekali misteri didalamnya. Kalau kita pernah membaca novel “Bumi Manusia” karya Bung Pram lantas kita merasakan ada semacam dorongan magis untuk menulis, misteri yang sama juga bisa kita ketemukan di kitab tersebut.
Apa saja sih misteri dari kitab Al-Fiyah itu? Setidaknya ada beberapa misteri yang dibawa oleh kitab berbentuk puisi berbahasa arab itu, antara lain :
Mendatangkan Ilmu Ladunni
Kalian pasti tahukan misteri Ilmu Ladunni, Ilmu yang konon katanya bisa menjadikan pemiliknya mendaptakan pengetahuan tanpa batas tanpa harus bersusah payah untuk membaca apalagi buka Google?!. Nah, konon katanya dengan mengahafalkan seluruh bait dari kitab Al-Fiyah itu dan terus menerus secara konsisten membaca ulang kitab itu akan mendatangkan Ilmu Ladunni itu.
Sangat Sulit dihafal
Sekedar informasi, di pesantren itu ada sebuah tradisi dimana seorang santri harus menuhi beberapa standar kompetensi yang harus dituntaskan jika ingin lanjut ke jenjang kelas yang lebih tinggi. Salah satu standar kompetensi itu adalah semua santri wajib menghafal penuh kitab Al-Fiyah tersebut. dan itu sangat berat sekali terlebih bagi santri-santri yang memiliki kecerdasan dibawah rata-rata semacam saya ini.
Belum jelas mengapa kitab ini menjadi sangat sulit untuk dihafalakan oleh kalangan santri. Sekalipun mampu dihafal, tak jarang santri yang telah menghafalkannya, bisa begitu cepat untuk melupakannya.
Sebagai sebuah pengalaman, saya pernah memiliki teman satu kelas, rambutnya sampai rontok-rontok ketika dirinya menghafalkannya. Sehari, teman saya itu bisa menghasilkan sekitar lima sampai sepuluh helai rambut yang rontok dan melekat dalam kopiahnya. Itu, untuk lima bait perhari, bayangkan ada seribu bait banyaknya!
Mendatangkan Welas Asih
Ah ya tentu saja, satu misteri ini tidak boleh terlewatkan. Al-Fiyah, dikalangan pesantren sangat sakral sekali. Terlepas dari motif apapun, yang namanya kitab Al-Fiyah ini bisa dialih fungsikan oleh oknum santri “Mbeling” sebagai penarik “Welas Asih” guna memikat gadis incarannya. Kurang lebih tidak jauh berbeda dari bulu perindu.
Adapun praktiknya, seorang santri yang sedang merasakan kasmaran dengan seorang gadis, akan mendatangi seorang ustadz untuk meminta “Ijazah” atau izin tidak tertulis namun resmi dengan mahar yang sesuai permintaan sang ustadz, bisa berbentuk rokok satu bungkus atau mie instan pakai telor di kantin, untuk membaca beberapa bait yang akan digunakan untuk memikat santriwati incarannya.
Bau-bau modus dari sang ustadz memang tercium disini, tapi hal itu memang ada. Terlepas dari berhasil atau tidaknya, pengalih fungsian dari sebuah kitab “Gramer-nya” bahasa Arab ini menjadi jampi-jampi penarik welas asih, itu nyata!
Yah kira-kira demikian dari misteri kitab Al-Fiyah itu. Benar atau tidaknya misteri-misteri dari kitab Al-Fiyah tersebut, jelas masih misteri yang belum bisa dipastikan kebenarannya. Namun apapun itu, dari misteri-misteri yang berkembang inilah sesunggunhnya kita bisa melihat kehidupan pesantren yang mampu mempertahankan ciri khasnya yang gayeng dan penuh dengan candaan.
0 comments: