Sabtu, 27 Juli 2019

DESA SANTRI



oleh: Rian Hidayatullah

Ganjaran itulah salah satu nama desa di daerah Malang yang mendapat julukan desa santri, karena mayoritas di daerah itu banyak pemuda-pemudi yang menimba ilmu di beberapa pondok pesantren di sana. Mereka datang dari berbagai penjuru kota di Indonesia, seperti Pontianak, Madura, Lumajang, Sulawesi, tak lupa pula dari Malang sendiri. Tak ayal, kadang-kadang perbedaan itu membuat perselisihan antara mereka timbul.
DESA SANTRI


Desa yang berjulukan Desa Santri bukanlah Ganjaran saja, tapi Singosari juga pernah dinobatkan sama seperti Ganjaran. Pesantren demi pesantren didirikan dan minat para orang tua untuk memondokkan putra-putri mereka semakin meningkat. Alasannya mungkin agar anak-anak mereka tidak terlalu bebas di perkembangan zaman yang sangat fana ini.
Pondok pesantren di Malang tidaklah bercorak salaf saja, tapi pondok modern juga telah terwujud, seperti Ar-Rifai dan An-Nur. Namun meski dikatakan pondok modern, mereka tak melupakan apa yang ada di pondok pesantren salaf, yakni kajian kitab kuning. Suasana di sana memang agak sedikit  berbeda dengan pondok salaf, mungkin dari fasilitasnya yang lengkap dan terjamin.
Kalau desa sudah dijuluki desa santri, maka lembaga-lembaga di desa itu juga berkultur santri, yakni sekolahannya yang memisahkan antara laki-laki dan perempuan. Terasa hampa ketika dalam suatu kelas gak ada lawan jenis. Tapi apa mau dikata, kenyataannnya memang seperti itu, sehingga kadang membuat siswa-siswi geregetan ketika papasan di pinggir jalan. Pandangan mungkin ke depan, tapi lirikan mata menyebar ke kiri dan ke kanan.
Tanggal 22 Oktober ditetapkan sebagai Hari Santri. Berbagai macam acara ditampilkan di hari itu, seperti upacara, istighasah, salawatan, dan lain-lain. Sebagian santri berkumpul untuk menghadirinya. Dengan sumringah mereka berjalan menuju acara itu karena setahun sekali, katanya. Jarang sekali mereka bisa keluar dari pondoknya kalau tidak ada keperluan. Apalagi santri putri, mereka lebih sulit untuk keluar kompleks pesantren.
Keberadaan santri-santri itu juga membawa rejeki bagi orang-orang sekitarnya dengan membuka usaha rumah makan. Toko mereka bisa mendapat rejeki lebih banyak dari biasanya. Para santri pun merasa sangat nyaman dengan hal itu, membuat mereka leluasa mendapatkan apa yang mereka butuhkan.
Cukup 4000 rupiah, santri di sana bisa mendapat nasi dengan lauk-pauk ala kadarnya. Ya kalau ingin lauk lebih enak lagi tinggal merogoh gocek agak dalam, tapi tetap harganya tidak terlalu mahal dibanding warung-warung di luar desa santri sana. Para penjual mengerti dengan keadaan santri itu, bagaimana kondisi keuangan mereka. Meskipun kirimannya banyak, ada saja yang membuat kantong meringan tanpa terasa.
Desa yang dipenuhi pemuda-pemudi berpeci dan berkerudung tidaklah selamanya tercium baik bagi masyarakat di sana. Terkadang pertemuan antara dua insan di tempat sunyi itu yang membuat bau harum santri berubah menjadi bau busuk sebab perbuatan tidak bermoral itu. Sebusuk bangkai binatang yang sudah lama mati.
Ketika rintik hujan mulai mengguyur desa kemudian membasahi songkok atau kerudung yang tidak dilindungi dengan payung pada waktu berangkat maupun pulang dari madrasah mereka, itulah sekilas dari  kesederhanaan yang dimiliki santri. Kesederhanaan itu tidaklah menjadi penyurut semangatnya, tapi sebaliknya menjadi penyemamgat mereka menimba ilmu.
Desiran angin malam itu adalah sebuah suasana sunyi yang menandakan para santri sudah berada di balik jeruji besi pondok mereka. Entah apa yang dikejakan para santri ketika itu, tapi biasanya mereka ada yang belajar, ada yang tidur, ada yang begadang sampai larut malam dengan dibarengi secangkir kopi yang sudah dingin.[]
Previous Post
Next Post

Pondok Pesantren Raudlatul Ulum 1 adalah pesantren salaf yang didirikan oleh KH. Yahya Syabrowi, Menggenggam Ajaran Salaf, Menatap Masa Depan

0 comments: